banner 728x250

95 Jamaah Haji Disambut Wakil Bupati Halut

Wabup Halut jabat tangan dengan jamaah haji

HALUT, KONTRASNEW.com – Sebanyak 95 Jamaah asal Kabupaten Halmahera Utara yang melaksanakan ibadah haji di Madinah Munawarah dalam Musim Haji 1445 H / 2024 Masehi akhirnya tiba dengan selamat di Kabupaten Halmahera Utara. Penyambutan para jamaah ini dilakukan tepatnya pada Rabu (03/07/2024) bertempat di lapangan upacara kantor Bupati

Selain dihadiri Wakil Bupati Halmahera Utara Muchlis Tapi Tapi S.Ag., penyambutan ini sendiri dihadiri Sekda Halmahera Utara Drs. E J Papilaya MTP.,
Dandim 1508/Tobelo Letkol Inf Davit Sutrisno Sirait, S.E. ,Kajari Halut Muhamad Ahsan Tamrin S.H.M.H., Kepala Sub Bagian Kemenag Kab. Halut Hi. Rustam Djafar, Panitera Pengadilan  Negeri Tobelo Abdul Samad Mahmud, Kapolsek Tobelo Iptu Anwar Sabari, SH., Para staf ahli Bupati, para pimpinan OPD lingkup Pemda Halmahera Utara dan keluarga para jamaah haji.

Wakil  Bupati Halmahera Utara Muchlis Tapi Tapi S.Ag sekaligus penerimaan secara resmi Jemaah Haji yang di tandai dengan penyerahan bendara lambang daerah dari ketua rombongan jema’ah Haji 1445 H/2024 M Drs. H. Masrin mengatakan bahwa atas nama pemerintah daerah dan juga masyarakat Kabupaten Halmahera Utara, bahwa jamaah haji sejak awal pelepasan kami di sini hingga tiba pada hari ini dalam kondisi yang sehat, kuat dan dalam kondisi yang tanpa kekurangan apapun.

“Ini adalah satu keberuntungan kita semua karena kalau mendengar di berbagai tempat di berbagai kabupaten kota berbeda dengan Kabupaten Halmahera Utara dan saya kira ini adalah kebanggaan kita semua karena itu kita wajib bersyukur yang tak terkira kepada Allah subhanahu Wa ta’ala Tuhan yang maha kuasa atas berkat limpahan rahmat yang begitu banyak kepada kita semua,’ ucap Wabup.

Wabup memgatakan, bahwa kurang lebih 2 juta seluruh dunia jamaah haji kemudian juga asal Indonesia kurang lebih 240.000 jamaah yang bertumpuk di Madinah Munawarah dalam cuaca yang begitu panas, namun perlu disyukuri  jamaah haji asal halut tergabung dalam kloter 11 alhamdulillah sehat dan hingga saat ini bisa bergabung kembali dengan keluarga berbeda dengan di daerah lain.

Ditambahkannya bahwa sesungguhnya perjalanan yang panjang ini adalah perjalanan yang mengasyikkan perjalanan yang memang nikmat tidak ada rasa yang paling tinggi kecuali rasa nikmat yang diperoleh bagi keluarga jamaah, bagi khusus para jamaah haji perjalanan yang begitu panjang melaksanakan semua ibadah rukun islam dengan baik tanpa kekurangan satu apapun.

 

(Willy)