banner 728x250

Tim Rechecking Lomba Pos Yandu Juara Kunjungi Kota Depok

Wali Kota Depok, Mohammad Idris didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Bunda Elly .

DEPOK, KONTRASNEW.com-Ddidampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Bunda Elly .

Farida, Wali Kota Depok  menerima Tim Penilai Rechecking Lomba Posyandu Juara Tingkat Provinsi Jawa Barat, Kamis (3/8).

Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengaku optimis Posyandu Seruni menjadi juara pertama di tingkat Provinsi Jawa Barat

“Prestasi dalam kinerja harus, akan tetapi menjadi juara adalah bonus,” tutur Mohammad Idris saat memberikan sambutan.

Dirinya mengungkapkan bahwa kegiatan penilaian atau rechecking posyandu juara tingkat Provinsi Jabar memiliki nilai strategis untuk masa depan Kota Depok.

“Acara ini sangat memiliki nilai strategis untuk masa depan Kota Depok terkait dengan misi kita yang kelima yaitu menjadikan kota kita adalah kota yang sehat, aman, tertib dan nyaman,” ungkap Idris.

Wali Kota mengatakan bahwa posyandu memiliki perang penting sebagai barisan terdepan untuk memberikan pelayanan kesehatan dasar bagi masyarakat Kota Depok.

Terakhir dirinya mengatakan optimis untuk menjadi juara dalam Lomba Posyandu Juara Tingkat Jabar tersebu.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Depok, Elly Farida mengatakan melalui Lomba Posyandu Juara dapat memotivasi para kader untuk senantiasa meningkatkan kapasitas diri. Sehingga diharapkan dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

“Lomba Posyandu Juara tentunya harus bisa dijadikan sebuah motivasi baru untuk terus meningkatkan kualitas mulai dari data administrasi maupun pola kerja,” ujar Bunda Elly.

Ia mengatakan, momen penilaian lapangan atau rechecking menjadi satu hal yang membanggakan dan membahagiakan. Sebab pada momen ini kita bisa membuktikan kepada tim penilai bahwa Depok walaupun kota metropolitan tetapi memiliki nuansa perkampungan karena keguyuban dan kebersamaan warganya yang masih sangat terasa.

“Hal ini yang akan terus kita tingkatkan. Mudah-mudahan kita bisa tiga kali berturut-turut juara Lomba Posyandu Juara tingkat Provinsi,” ungkapnya.

Ia melanjutkan, jadi ini juga salah satu upaya yang kita lakukan karena buat saya kerja itu adalah sebuah wujud kewajiban dan pengabdian kita kepada masyarakat. Kita serahkan sama yang diatas sana bahwa ini hasil kerja keras kami,” tutupnya.

Posyandu Seruni, RW 14 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari menjadi lokasi khusus (lokus) penilaian Lomba Posyandu Juara Tingkat Provinsi Jawa Barat. Sebelumnya, Posyandu Seruni telah menjalani penilaian secara administratif di Kota Bogor.

 

Indra