banner 728x250

Wakil Wali Kota Depok Mengajak Masyarakat Awasi Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2024

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono.

DEPOK, KONTRASNEW.com-Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengajak masyarakat untuk terus mengawasi pelaksanaan rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang saat ini sedang berlangsung.

Hal ini dimaksudnya agar jalannya penghitungan suara dapat berjalan lancar, aman dan sukses tanpa ekses.

“Tugas kita memang bersama-sama mengawasi dan menjaga agar penyelenggaraan Pemilu bisa berjalan dengan lancar, aman dan sukses tanpa ekses,” ujarnya, Selasa (19/02/24), seperti dikutuip dari web Kominfo Kota Depok.

Ia mengatakan, dengan suksesnya penyelenggara Pemilu diharapkan dapat menghasilkan para pemimpin yang amanah sesuai keinginan rakyat. “Baik itu Presiden maupun anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari tingkat nasional hingga daerah serta Dewan Perwakilan Daerah (DPD),” ungkapnya.

“Karena negara kita kekuasaan tertingginya berada di rakyat, jadi rakyat yang memilih langsung para wakilnya. Mulai dari DPR tingkat nasional dan Presiden,” katanya.

Sebelumnya, Wakil Wali Kota Depok juga memberikan tanggapan terkait hasil perhitungan cepat (quick count) Pilpres yang sedang beredar di masyarakat.

Menurutnya,  quick count merupakan hasil karya atau penelitian ilmiah yang diambil menggunakan sampling dari sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS). Sampling tersebut mewakili jumlah suara yang ada secara keseluruhan.

“Kita jangan berhenti di situ, kita harus merujuk ke real count karena itu yang pasti dan yang resmi dari KPU,” katanya, usai menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Depok, Kamis (15/02/24).

Imam meminta kepada masyarakat agar tetap menjaga kondusivitas Kota Depok. Tentunya dengan menunggu hasil resmi dari KPU.

“Jadi teman-teman, masyarakat tolong semuanya jangan terlalu hingar bingar. Tunggu KPU Kota Depok mengumumkan hasil Pemilu atau Pilpres 2024,” tandasnya Bang Imam.

Ia berharap mudah-mudahan juga kita mendapatkan pemimpin yang baik sehingga dapat memberikan kesejahteraan kepada warga.

 

Indra